Quote Islam : Masih Hidupkah Kita Esok ?

Masih Hidupkah Kita Esok ?


Quote Islam : Masih Hidupkah Kita Esok ?

.
Terkadang diri ini lupa akan suatu hal yang sudah pasti datang, diri ini terlalu disibukkan dengan perkara duniawi yang hakikatnya tak akan dibawa mati
.
Terkadang diri ini hanya memikirkan hidup di dunia tanpa memikirkan tentang bahwa ada kematian yang selalu dekat dengan kita.
.
Yang terpikir dalam benak ini hanya bagaimana cara agar hidup enak (di dunia), hingga lupa memikirkan untuk kebahagiaan di akhirat.

Tidak ada jaminan kapan kita akan berpisah dengan dunia ini..
Tidak ada jaminan bahwa sedetik ,semenit,sejam,sehari,sebulan,setahun bahkan sepuluh tahun kedepan kita akan masih bisa mengembuskan nafas.
Tidak ada yang tahu kapan ruh akan berpisah dengan jasad ini melainkan Dia Yang Maha Mengetahui.
.
Imam Syafi'i rahimahullah mengatakan : Apabila ajal datang kepadamu, maka tidak sejengkal bumi dan sebidang tanahpun yang dapat menolong kita.
.
Jika masih banyak salah dan dosa teruslah bertaubat, jika masih banyak khilaf jauhi maksiat, agar kita selamat dunia akhirat
.
karena apa yang kita laukakan selama hidup di dunia ini pasti akan dimintai pertanggungjawaban di akhirat kelak nanti.
.
Teruslah perbaiki diri, jangan tunggu nanti,dan jangan menunda-nunda, karena kita kapan saja bisa dipanggil oleh Sang Illahi.

Yuk Perbaiki diri dengan menjalankan segala yang diperintahkan oleh Nya dan Menjauhi apa yang dilarang oleh Nya.

#Hijrah
#perbaikidiri
#KeepIstiqomah
.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Quote Islam : Masih Hidupkah Kita Esok ?"

Post a Comment