Kematian #selfreminder
.
Surat Ali 'Imran Ayat 185
كُلُّ نَفْسٍ ذَائِقَةُ الْمَوْتِ ۗ وَإِنَّمَا تُوَفَّوْنَ أُجُورَكُمْ يَوْمَ الْقِيَامَةِ ۖ فَمَنْ زُحْزِحَ عَنِ النَّارِ وَأُدْخِلَ الْجَنَّةَ فَقَدْ فَازَ ۗ وَمَا الْحَيَاةُ الدُّنْيَا إِلَّا مَتَاعُ الْغُرُورِ
Artinya : Tiap-tiap yang berjiwa akan merasakan mati. Dan sesungguhnya pada hari kiamat sajalah disempurnakan pahalamu. Barangsiapa dijauhkan dari neraka dan dimasukkan ke dalam surga, maka sungguh ia telah beruntung. Kehidupan dunia itu tidak lain hanyalah kesenangan yang memperdayakan.
.
Ayat Allah yang mulia ini dengan tegas menyatakan bahwa tiap-tiap yang bernyawa akan merasakan kematian. Setiap orang, termasuk kita, akan merasakan kematian. Baik orang itu kaya atau miskin, berpangkat atau tidak; berani atau takut, semua akan mati. Bahkan, walaupun manusia lari dari kematian, dan berlindung di dalam benteng yang kokoh, ia tidak akan mampu menolak kematian.
Banyak orang yang tau bahwa kematian bisa datang kapan saja, dimana saja, dan dalam kondisi apa saja. Namun, kendati demikian banyak yang masih lalai akan hal ini
.
Sibuk bekerja hingga rela meninggalkan sholat, tak berpuasa dan lain -lain. Sibuk dan lelah seharian beraktivitas hingga tak sempat duduk dalam majelis ilmu. Banyak kebutuhan hidup hingga lupa untuk bersedekah
.
Jika hidup yang rata-rata sampai usia 70 tahun saja dipikirkan habis-habisan agar bisa hidup bahagia. Lalu bagaimana dengan kehidupan yang kekal abadi untuk selamanya? Apakah kita juga bekerja keras dan mati-matian untuk hidup bahagia disana?
.
Sesungguhnya dunia ini bukan tempat tinggal, tapi tempat untuk meninggal. Maka jangan lalai dengan persinggahan yang singkat ini
.
maka persiapkanlah mulai dari sekarang hari ini, menit ini, detik ini bekal apa yang akan kita bawa di akhirat nanti. Jalankanlah segala yang diperintahkan oleh Nya dan Jauhilah segala yang di larang oleh Nya. Insya Allah kita akan mendapatkan Ridho Nya.
.
Sahabatmu
0 Response to "Quote Islam : Kematian #selfreminder"
Post a Comment