Penikmatrindu23 - Khalifah kedua dari Khulafaur Rasyidin yaitu Umar bin Khattab, beliau dikenal mempunyai watak keras dan tegas. Selama untuk membela Agama Islam dan kebajikan tak ada yang beliau takuti di dunia ini. Umar bin Khattab dijuluki sebagai Al-Faruq oleh Rasulullah SAW karena bisa memisahkan antara haq (kebenaran) dan kebatilan. Di tangannyalah peradaban Islam mulai eksis dan menyebar ke berbagai wilayah di penjuru dunia.
Selama di bawah pemerintahan Khulafaur Rasyidin Umar bin Khatab, kekuasaan Islam sangat tumbuh pesat. Dalam masa kepemimpinan beliau, Islam berhasil memperluas dan mengambil alih wilayah Mesopotamia dan Persia dari tangan dinasti Sassanid, kemudian mengambil alih Mesir, Palestina, Syria, Afrika Utara dan Armenia dari ke Kaisaran Romawi (Byzantium). Pada saat itu ada dua negara adi daya yaitu Persia dan Romawi, namun keduanya dapat di taklukkan oleh ke Khalifahan Islam dibawah pimpinan Umar bin Khatab.
Baca Juga : Kata Kata Mutiara Islam Ali bin Abi Thalib
Kata - Kata Bijak tentang Bersyukur Terbaru
Dalam kepemimpinanan Khalifah Umar bin Khattab banyak melakukan reformasi secara administratif dan mengontrol dari dekat kebijakan publik yang telah dibuatnya, termasuk membangun sistem administrasi untuk daerah yang baru ditaklukkan oleh beliau.
Banyak sekali kata-kata bijak penuh hikmah dan nasehat yang pernah diucapkan oleh sahabat Umar bin Khattab semasa hidupnya. Berikut ini beberapa kata mutiara islam Umar bin Khattab yang sangat indah dan penuh hikmah serta nasehat.
Berpegang teguhlah pada kebenaran, bahkan meski kebenaran itu akan membunuhmu.
– Umar bin Khattab
Tidak ada rasa bersalah yang dapat mengubah masa lalu dan tidak ada kekhawatiran yang dapat mengubah masa depan. – Umar bin Khattab
Aku tidak pernah sekalipun menyesali diamku. Tetapi aku berkali-kali menyesali bicaraku.
– Umar bin Khattab
Apa yang melewatkanku tidak akan pernah menjadi takdirku, dan apa yang ditakdirkan untukku tidak akan pernah melewatkanku. – Umar bin Khattab
Mahkota seseorang adalah akalnya. Derajat seseorang adalah agamanya. Sedangkan kehormatan seseorang adalah budi pekertinya. – Umar bin Khattab
Jagalah shalatmu. Karena saat kamu kehilangan shalat, maka kamu akan kehilangan segalanya.
– Umar bin Khattab
Aku tidak pernah mengkhawatirkan apakah doaku akan dikabulkan atau tidak, tapi yang lebih aku khawatirkan adalah aku tidak diberi hidayah untuk terus berdoa. – Umar bin Khattab
Menjauhi dosa itu lebih ringan daripada menanggung rasa sakit dari sebuah penyesalan.
– Umar bin Khattab
Penyesalan tidak dapat mengubah masa lalu, begitu pula kekhawatiran tidak dapat mengubah masa depan. – Umar bin Khattab
Kutipan kata Mutiara Islam sebagai kata motivasi dari Umar bin Khattab, semoga kata mutiara islam ini sedikit banyaknya dapat menjadikan pribadi kita yang lebih baik lagi dari sebelumnya. Karena rugilah bagi diri kita jika hari kemarin sama dengan hari ini, maka jadikanlah hari kemarin untuk lebih baik dari hari ini. dan teruslah menjadi pribadi yang baik dan bermanfaat bagi agama , nusa dan bangsa. dan Mari kita teladani kepemimpinanan Umar bin Khattab pada masa pemerintahannya yang tidak pernah takurt dengan siapapun di dunia ini. dan hanya Takut kepada Allah SWT.
Semoga Kata Kata Mutiara Islam Umar bin Khattab bermanfaat bagi sahabat semua dan menjadi motivasi kita untuk lebih baik lagi.. Aamiin.
0 Response to "Kata Kata Mutiara Islam Umar bin Khattab"
Post a Comment