Melampaui Keterbatasan dengan TEKAD

Melampaui Keterbatasan dengan TEKAD



“Seperti kisah tentang perjuangan dan cita-cita yang sering kita dengar, tekad perjuangan sering muncul di tengah keterbatasan.”

Orang-orang bisa saja melewati batas kemampuannya. Karena tekad yang kuat atau karena terdesak dan terancam.

Pernah kalian mendengar kata - kata "Lampaui Batasmu"?
kita pastinya pernah mendengar kata - kata seperti ini. Ya banyak sekali orang - orang yang mempunyai keterbatasan tapi juga mempunyai tekad untuk melampaui keterbatasan itu. Semua orang mempunyai kelebihan dan kekurangan masing - masing. Tapi sadarkah kita apa yang sudah kita lakukan sampai saat ini ? Sudahkah kita melampaui batas mu hari ini?  Jika belum mari kita gali potensi dalam diri kita. 

Mulailah dari sekarang saya dan anda untuk melampaui batas diri kita masing - masing. Jangan biarkan pikiran kita selalu bilang tidak bisa. Tapi katakanlah Bahwa SAYA bisa melakukan hal ini.  tulislah mimpi mimpi kita dalam sebuah tulisan di  beberapa lembar kertas kecil dan tempelkanlah mimpi mimpi kalian di temapt yang sering anda lihat dalam kehidupan sehari - hari. bisa didalam kamar ataupun di depan pintu kamar, Dan Azamkan dalam diri anda bahwa anda bisa. tidak ada yang tidak mungkin dalam hidup ini jika kita terus berihtiar dan bekerja keras untuk melampaui batas diri kita. dan buktikkan kepada dunia bahwa diri kita mampu berbuat lebih dari yang kita lakukan saat ini. 

Aku tau dalam melampui batas ini memanglah tidak mudah di butuhkan sebuah tekad yang kuat seperti baja. Lihatlah oarang oarang di luar sana yang mampu menciptakan sebuah perubahan dalam dirinya dan mampu melampui batas - batas kemapuan mereka. Bahkan mereka bisa sampai mempunyai prestasi yang gemilang.  ya mereka  bisa seperti itu karena mereka mempunyai tekad yang kuat seperti baja dan mereka rajin untuk menggunakan waktunya untuk terus berexperimen menggali potensi yang mereka miliki. dan tentunya waktu yang mereka gunakan tidak untuk rebahan saja, memifkirnya saja, tetapi mereka langsung Action untuk memalampui batas mereka. 

Jika ada seorang yang bilang  kepada dirimu bahwa kamu tidak mungkin bisa dan takkan mungkin berhasil, sampai mentertawakanmu dan mengejekmu jangan hiraukan perkataan itu . tapi mari kita buktikkan kepada mereka bahwa diri kita mampu melakukannya. Buktikan dengan karya - karya yang akan kita ciptakan nanti. Memanglah tidak mudah menghiarukan perkataan itu, tetapi jika kita terus memfikirkannya, kita tak akan pernah maju. 


Maka dari itu fokuslah pada mimpi - mimpi yang sudah kamu tuilis di beberapa lembar kertas tadi yang sudah kamu tempel. Dan terus berikhtiar dan bekerja keras serta di niatkan dengan niat yang baik agar semua nya berjalan dengan lancar sesuai dengan mimpi kita tadi . Dan jika dalam suatu perjalanan kita GAGAL maka Janganlah untuk menyerah sampai disitu tetapi kita terus berupaya bagaimana  caranya agar kita berhasil dalam menggapi mimpi - mimpi kita. Karena saya yakin kita semua bisa melampui batas diri kita masing - masing. Dan satu hal yang penting bahwa kita jangan lupa berdo'a kepada Tuhan, agar semua ini bisa dipermudah oleh-Nya. 

Semangattttt.
Semoga tulisan ini bisa bermanfaat bagi kamu yang ingin melampui batas kemapuan diri.....                                                                                                          

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Melampaui Keterbatasan dengan TEKAD"

Post a Comment