14 Manfaat Puasa Senin dan Kamis

14 Manfaat Puasa Senin dan Kamis 

Penikmatrindu23 - Selain menjalankan ibadah yang telah dianjurkan oleh Rasulullah, puasa sunah Senin Kamis ternyata memiliki dampak baik bagi kesehatan secara nyata. Puasa senin kamis adalah ibadah sunah yang umum dilakukan umat muslim di seluruh dunia.

Banyak umat muslim melakukan puasa sunah Senin Kamis untuk memperoleh keberkahan dari Allah SWT. Namun selain untuk memperoleh keberkahan, ada juga manfaat yang terkandung dalam puasa sunah Senin Kamis, salah satunya juga sangat baik untuk kesehatan.

                    7 Manfaat Buah Kurma bagi Kesehatan

Masih banyak sebagian dari kita yang belum mengetahui manfaat puasa Senin Kamis bagi kesehatan. Padahal manfaat yang diperoleh juga begitu besar. Manfaat puasa sunah Senin Kamis bagi kesehatan ini seperti mencegah penyakit, detoksifikasi, dan menurunkan berat badan. Manfaat puasa Senin Kamis bagi kesehatan juga tak bisa dianggap remeh oleh kita.

Adapun tata cara ketika anda ingin untuk melaksanakan puasa sunnah senin dan kamis adalah sama seperti dengan pelaksanaan puasa-puasa yang lain, yaitu mulai dari terbit fajar hingga terbenamnya matahari di hari senin dan juga hari kamis. Dan adapun untuk niatnya adalah yaitu cukup dilakukan dengan berkata atau mengucapkannya didalam hati bahwa Anda berniat menjalankan puasa sunnah senin dan kamis yang tentunya hal tersebut dilakukan semata-mata karena Allah Ta’alaa.

Adapun niat puasa sunnah senin dan kamis adalah sebagai berikut :

نويت صوم يوم الاثنين سنة لله تعالى

“NAWAITU SAUMA YAUMAL ITSNAII SUNNATAN LILLAHI TANA’ALA.”

Artinya:

“Aku berniat puasa hari Senin, sunnah karena Allah ta’ala.”

نويت صوم يوم الخميس سنة لله تعالى

“NAWAITU SAUMA YAUMAL KHOMIISI SUNNATAN LILLAHI TAA’ALA.”

Artinya:

“Aku berniat puasa hari Kamis, sunnah karena Allah ta’ala.”

Puasa Senin Kamis mempunyai banyak sekali manfaat  yang terkandung di dalamnya tidak hanya untuk bekal pahala yang luar biasa di akhirat nanti, namun juga ada juga beberapa manfaatnya yang bersifat dunaiwi bagi manusia. Umat muslim tentu sudah paham berbagai keutamaan jika menjalankan ibadah puasa sunnah pada hari Senin dan hari Kamis, salah satunya ialah hari ketika Senin yang merupakan hari ketika Rasulullah SAW dilahirkan dan menerima wahyu-wahyu dari Allah SWT. Perintah untuk melaksanakan puasa sunnah pada hari Senin dan hari Kamis tertulis dalam sebuah hadits berikut ini;

Dari Abu Hurairah radhiyallahu ‘anhu, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

تُعْرَضُ الأَعْمَالُ يَوْمَ الاِثْنَيْنِ وَالْخَمِيسِ فَأُحِبُّ أَنْ يُعْرَضَ عَمَلِى وَأَنَا صَائِمٌ

“Berbagai amalan dihadapkan (pada Allah) pada hari Senin dan Kamis, maka aku suka jika amalanku dihadapkan sedangkan aku sedang berpuasa.” (HR. Tirmidzi)

Berikut ini Manfaat Puasa Senin Kamis. 

1.Pelajaran diri untuk berdisiplin

Seseorang akan dilatih untuk harus selalu berdisiplin dalam segala hal, inilah tujuan berpuasa. Karena, ia akan merasa bahwa Allah SWT selalu menguasai setiap tindakan yang dilakukan sehingga selalu mawas diri serta menghindari segala hal yang dapat membatalkan puasanya.

2. Menjadi Perlindungan Batin Seseorang

Pada hakikatnya, menjalankan puasa, baik itu puasa fardhu maupun sunnah dapat memberikan pengaruh besar kepada kondisi kejiwaan seseorang. Puasa dapat membantu melatih anda dalam kesabaran, melatih anda  untuk menguasai diri serta melatih diri anda dalam mereda hawa nafsu. Baik di dunia atau bertujuan untuk memperoleh keutamaan di akhirat.

3. Melembutkan hati dan meningkatkan rasa syukur

Dengan berpuasa, rasa empati terhadap orang lain akan semakin meningkat, terutama bagi mereka yang berada dalam kondisi keberuntungan yang masih jauh di bawah kita dan dengan berpuasa pula kita akan lebih tahu cara mensyukuri nikmat yang diberikan oleh Allah SWT.

4. Menurunkan Hawa Nafsu

Puasa juga dapat membantu kamu mengontrol hawa nafsu seperti yang dijelaskan dalam sebuah hadits, Ketika Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wasallam memberikan saran kepada pemuda yang hendak menikah namun belum mempunyai kecukupan, mereka dianjurkan untuk berpuasa.

5. Terhindar dari Godaan Setan

Berpuasa adalah cara ibadah yang terbaik untuk menghadang upaya syaitan untuk mempengaruhi jiwa dan tubuh manusia. Dengan begitu akan dapat meminimalkan pengaruh-pengaruh syaitan pada manusia seperti berbuat kemaksiatan atau melakukan hal-hal lainnya yang dilarang oleh Allah SWT.

6. Melatih Emosi

Puasa merupakan ibadah yang membiasakan kita untukselalu bersabar. Mulai dari bersabar untuk menahan lapar dan haus, hingga bersabar dari godaan lain yang membatalkan puasa. Karena itu melaksanakan puasa Senin Kamis akan membentuk kita menjadi pribadi yang stabil secara emosional, sehingga baik untuk diri anda.

7. Senin dan Kamis adalah hari Ketika Amalan-amalan Manusia Diangkat dan Diperiksa oleh Allah SWT

Amal-amal manusia akan diperiksa di hadapan Allah SWT. dalam setiap pekan (Jumu’ah) dua kali, yaitu pada hari Senin dan Kamis. Maka semua hamba yang beriman terampuni dosanya, kecuali seorang hamba yang antara dia dan saudaranya terjadi permusuhan.

Selain Manfaat puasa bagi akhirat nanti, ternyata puasa senin kamis juga mempunyai manfaat bagi kesehatan tubuh kita. 

Berikut ini manfaat puasa senin kamis bagi kesehatan :

1. Membantu Menurunkan Berat Badan

Karena melancarkan metabolisme dalam tubuh anda, puasa Senin Kamis bermanfaat untuk penurunan berat badan. Puasa ternyata lebih efektif daripada pembatasan kalori untuk kehilangan lemak. Puasa sekaligus juga bisa menjaga jaringan otot tetap kuat. Puasa memang tidak akan memberikan penurunan berat badan yang drastis. Namun, apabila Anda berpuasa dan memerhatikan nutrisi yang dikonsumsi maka penurunan berat badan dapat dicapai.

Selain itu, manfaat puasa Senin Kamis juga dapat meningkatkan lemak darah dan membantu menurunkan berat badan anda. Archana Baju, seorang ahli diet klinis, mengatakan bahwa selama berpuasa, sel-sel ditekan dan hal tersebut dapat membantu menurunkan berat badan. Ahli diet dari Burjeel Hospital, Abu Dhabi ini juga mengatakan bahwa puasa dapat membantu menjaga kadar gula dan kolesterol darah.

2. Lancarkan Metabolisme Tubuh

Manfaat lain puasa Senin Kamis yang selanjutnya adalah dapat membantu anda dalam meningkatkan metabolisme tubuh dengan cara meningkatkan kadar neurotransmiter norepinefirin. Dengan melakukan puasa, tubuh akan terbiasa untuk bertahan berjam-jam tanpa makanan dan minuman, menggunakan sumber lemak, dan mengangkat racun yang ada di dalam tubuh.

Dengan berbuka menggunakan makanan bergizi seimbang, metabolisme akan terbangun ulang dan meningkatkan level energi. Jenis makanan yang perlu dikonsumsi saat berbuka dan sahur di antaranya adalah buah-buahan yang kaya akan serat, sayuran, gandum, protein tanpa lemak, dan air mineral.

3. Sehatkan jantung

Manfaat puasa Sunnah hari Senin  dan Kamis dapat menurunkan resiko aterosklerosis yaitu penyumbatan arteri karena partikel lemak. Saat puasa pun lemak akan digunakan sebagai cadangan energi. Hormon adrenalin dan nonadrenalin juga akan berkurang. Hal tersebut membantu tubuh untuk menjaga metabolisme tetap stabil sehingga tekanan darah pun dapat turun.

Beberapa penelitian juga  telah menemukan bahwa memasukkan puasa ke dalam rutinitas mungkin sangat bermanfaat dalam hal kesehatan jantung anda. Puasa senin kamis secara rutin dapat membantu anda mengurangi kadar kolesterol "jahat" LDL dan trigliserida.

4. Mengontrol gula darah

Kemudian manfaat puasa Senin Kamis yaitu juga dapat mengatur tingkat gula darah dalam tubuh anda. Puasa akan membuat tubuh anda menghancurkan glukosa untuk mendapatkan energi. Hal ini akan menurunkan produksi insulin tubuh. Hasilnya tubuh akan mengalami penurunan gula darah. Puasa Sunnah  Senin Kamis secara rutin juga mencegah lonjakan gula darah.

Manfaat puasa akan membantu mengurangi resistensi insulin. Mengurangi resistensi insulin dapat meningkatkan sensitivitas tubuh terhadap insulin, sehingga memungkinkannya untuk memindahkan glukosa dari aliran darah ke sel-sel dengan lebih efisien.

5. Mengeluarkan racun dalam tubuh

Manfaat puasa Senin Kamis yang pertama adalah membantu mengeluarkan racun dalam tubuh. Racun yang bercampur dalam lemak, darah, atau bagian yang lain berasal dari makanan dan minuman yang dikonsumsi sehari-hari. Selain berolahraga, cara mengeluarkan racun ini adalah dengan berpuasa. Saat seseorang berhenti mengonsumsi makanan dan minuman minimal selama sehari, racun dapat dikeluarkan dengan efektif.

Pengeluaran racun bisa melalui keringat, buang air kecil, atau saat buang air besar. Jika racun-racun tersebut sudah keluar, maka tubuh akan terasa lebih sehat dan bugar.

6. Mengistirahatkan Organ Pencernaan

Manfaat puasa Senin Kamis yang selanjutnya adalah dapat membantu dan menjaga organ pencernaan. Sistem pencernaan sangat sibuk dan membutuhkan energi dalam jumlah besar.

Sistem pencernaan bahkan dapat mengalirkan energi yang dibutuhkan untuk penyembuhan, perbaikan dan pemeliharaan umum tubuh. Karena itu, masuk akal untuk memberinya istirahat sesekali.

Sistem pencernaan manusia juga perlu istirahat dalam waktu tertentu agar bisa bekerja maksimal. Saat berpuasa Senin Kamis, pencernaan secara rutin akan beristirahat dari tekanan mencerna makanan.

Dengan begitu fungsi sistem pencernaan akan terus terjaga kinerjanya. Sistem pencernaan yang sehat akan membuat anda jauh dari penyakit pencernaan seperti masalah lambung, sembelit, diare, dan masih banyak lagi.

7.Menurunkan Kadar Lemak

Lemak berlebih dalam tubuh dapat menimbulkan berbagai masalah seperti kolesterol dan jantung. Oleh sebab itu, salah satu manfaat puasa Senin Kamis bagi Anda adalah dapat menghilangkan kadar lemak yang ada di dalam tubuh anda.

Salah satu manfaat ibadah ini adalah dapat membantu menghilangkan lemak tak sehat. Saat berpuasa, tubuh menggunakan lemak sebagai sumber energi. Dengan begitu, lemak berlebih akan berkurang dan tubuh akan terhindar dari gangguan penyakit, seperti tekanan darah tinggi atau kolesterol.


Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "14 Manfaat Puasa Senin dan Kamis "

Post a Comment